Senin, 25 Juli 2016

Astagfirullah, Asyik Berburu Pokemon yang Didapat Malah...

Astagfirullah, Asyik Berburu Pokemon yang Didapat Malah... Pokemon Go telah benar-benar menguasai dunia. Puluhan juta orang di seluruh dunia bermain permainan yang mengandalkan fitur GPS dan teknologi augmented reality ini.

Permainan yang tersedia untuk iOS dan Android ini menyuguhkan cara bermain yang tak biasa. Pemain harus keluar dari rumah dan menjelajahi lingkungannya untuk memburu monster Pokemon.

Memang menyenangkan. Namun tak sedikit pula pemain Pokemon Go yang mengalami hal-hal bodoh dan merugikan. Bahkan dalam kasus tertentu mereka memperoleh pengalaman yang mengerikan.

Selain tertabrak mobil, jatuh dari tebing, atau ditusuk orang tak dikenal, seorang Pokemon Trainer (sebutan untuk pemain Pokemon Go) kabarnya malah menemukan mayat saat berburu monster Pokemon.


Kini kasus perburuan monster Pokemon berujung penemuan mayat terjadi lagi. Kali ini terjadi di New Hampshire, New England, Amerika Serikat. Kejadian kedua kali ini hanya berjarak satu minggu sejak seorang Pokemon Trainer menemukan mayat di Wyoming.

Pokemon Trainer yang tak disebutkan namanya itu menemukan mayat pria mengambang di sungai di Rotary Park di Nashua. Dia 'kesasar' di daerah itu saat berburu monster Pokemon. Taman ini dikatakan merupakan situs populer di kalangan pemain karena banyak Pokestop-nya.

Sebuah penyelidikan masih berlangsung untuk mencari tahu bagaimana hidup korban bisa berakhir di sungai itu. Polisi juga masih menyelidiki tentang penyebab kematian korban dan apakah dia juga seorang Pokemon Trainer yang mengalami nasib nahas.